BMKG: Kota-Kota Besar di Indonesia Berpotensi Hujan karena Dua Siklon Tropis
Humaniora | 16 April 2024, 10:33 WIBSementara di Pulau Kalimantan, hujan ringan hingga sedang berpotensi terjadi di Samarinda, Banjarmasin, dan Palangka Raya, sedangkan hujan petir di Pontianak dan berawan di Tanjung Selor.
Di Kepulauan Sunda Kecil, hujan ringan dan sedang berpotensi terjadi di Denpasar dan Mataram, sedangkan cuaca berawan diperkirakan memayungi daratan Kupang.
Di Pulau Sulawesi, langit berawan diperkirakan terjadi Gorontalo dan Manado. Hujan ringan berpotensi mengguyur Palu, Makassar, dan Kendari, sedangkan hujan lebat di Mamuju.
Sedangkan untuk wilayah timur Indonesia, Nurul menyebut kondisi cuaca diprakirakan cukup kondusif, antara lain hujan ringan di Manokwari dan Jayapura, langit berawan di Ternate, serta hujan sedang di Ambon.
Suhu udara berkisar 19 hingga 35 derajat Celsius dengan kelembapan berkisar 55 hingga 100 persen. Prakiraan tinggi gelombang laut di wilayah Indonesia umumnya cukup kondusif berkisar 0,5 hingga 2,5 meter.
"Namun, perlu diwaspadai adanya potensi banjir rob di pesisir utara Jawa Tengah," kata Nurul.
Baca Juga: Cuaca Ekstrem di Afghanistan Sebabkan Banjir Bandang, 33 Orang Tewas dan Ratusan Rumah Rusak
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV