> >

Kebun Binatang Surabaya Klarifikasi Video Dugaan Penganiayaan Hewan

Berita kompas tv | 26 Juni 2019, 17:00 WIB

Sempat viral video saat seorang pengunjung tak sengaja merekam kegiatan yang diduga adalah penganiayaan terhadap satwa langka Orang Utan Kalimantan di Kebun Binatang Surabaya atau KBS pada hari Minggu (23/6/2019) lalu.

Video ini direkam dari luar kandang dan hanya memperlihatkan gerakan tangan keeper seperti memukul ke suatu benda. Namun saat dikonfirmasi ke pihak manajemen Kebun Binatang Surabaya satwa itu tidak dianiaya oleh keeper dan saat ini kondisi keduanya dalam keadaan sehat.

Saat kejadian itu petugas berusaha melerai kedua orang utan kakak beradik yang bernama Damai dan Risky karena mereka berkelahi saat digiring masuk ke dalam kandang. Petugas keeper pun menakut nakuti keduanya dnegan memukulkan potongan karet selang ke lantai dan dinding agar kedua satwa berhenti berkelahi.

#KebunBinatangSurabaya #DugaanAniayaHewan #Orangutan

Penulis : Imanuel-Gilang-Krisjanuar

Sumber : Kompas TV


TERBARU