> >

Ganjar Respons Kabar Jokowi Tidak Hadiri Peringatan HUT ke-51 PDIP: Saya Hormati

Politik | 9 Januari 2024, 17:15 WIB
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, berbicara dalam debat capres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). (Sumber: Tangkapan layar tayangan KOMPAS TV)

CILACAP, KOMPAS.TV – Calon presiden (capres) RI nomor urut 3, Ganjar Pranowo, mengaku menghormati keputusan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang dikabarkan tidak akan menghadiri peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-51 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Hal itu disampaikan Ganjar seusai pertemuan dengan nelayan dan relawan di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (9/1/2024). Ia menjawab pertanyaan wartawan tentang kemungkinan ketidakhadiran Jokowi dalam HUT ke-51 PDIP.

“Oh nggak tahu, katanya kan mau ke Filipina. Kalau beliau mau kunjungan ke luar negeri, ya saya hormati. Kita urusan negara pasti nomor satu,” kata Ganjar, Selasa, seperti dilaporkan jurnalis Kompas TV, Nandha Aprilia dan Subandi.

Sebelumnya Kompas.tv memberitakan, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menyebut PDIP belum meminta video ucapan selamat HUT dari Jokowi kepada pihaknya.

Baca Juga: [FULL] Keterangan Jokowi Sebelum Bertolak ke Filipina, Bahas Debat hingga Warna Dasi

Ia mengaku belum mengetahui apakah Jokowi akan memberi ucapan melalui video atau tidak, karena PDIP belum mengirimkan permintaan.

"Saya belum tahu, ya (Presiden beri ucapan video atau tidak). Nanti saya cek itu, tetapi belum ada permintaan juga dari PDI Perjuangan," kata Ari kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa.

Selain itu, kata Ari, undangan untuk menghadiri HUT partai tersebut juga belum diterima Presiden sampai hari ini.

Presiden Jokowi diperkirakan tidak menghadiri peringatan HUT ke-51 PDIP pada Rabu (10/1/2024).

Sebab, mulai hari ini hingga 14 Januari 2024, Presiden dijadwalkan melakukan lawatan ke Filipina, Vietnam, dan Brunei Darussalam.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU