Prabowo Terima Deklarasi Dukungan Relawan Pandawa Lima, Ajak Publik Berpolitik
Rumah pemilu | 1 Desember 2023, 19:45 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto menerima deklarasi dukungan dari relawan Pandawa Lima di Djakarta Theater, Jumat (1/12/2023).
Ia menerima berkas deklarasi dari Nurmala Kartini Sjahrir yang sebelumnya dibaca para relawan di atas panggung dan dipandu oleh Sekretaris Jenderal Pandawa Lima Muhammad Ryano Panjaitan.
Prabowo lantas menyampaikan pidato di hadapan para relawan yang mendukungnya maju di Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 bersama Gibran Rakabuming Raka.
Mengawali pidatonya, Prabowo menyapa beberapa purnawirawan Tentara Nasional Indonesia (TNI) juga Nurmala Kartini yang merupakan adik dari Luhut Binsar Panjaitan.
Selain itu, Prabowo juga menyapa Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep yang juga hadir dalam acara tersebut.
"Hari ini saya mendapat kehormatan, menerima deklarasi dukungan dari organisasi relawan Pandawa Lima yang mendukung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden pada Pemilu 2024," kata Prabowo, Jumat (1/12/2023) dipantau dari siaran Breaking News, KompasTV.
Baca Juga: Detik-Detik Menhan Prabowo Pecahkan Kendi Serahkan Helikopter H225M ke TNI
Prabowo yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia itu pun mengajak publik untuk terlibat dalam politik agar bisa mewujudkan cita-cita bangsa.
"Kita semua sebagai anak bangsa, sebagai warga negara, kita punya tanggung jawab atas masa depan bangsa kita sendiri. Tanggung jawab itu kita wujudkan dalam upaya kita, dalam keterlibatan kita, dalam kehidupan politik bangsa kita," ujarnya.
Prabowo menyebut, politik dalam arti sebenarnya adalah kehendak atau keinginan memperbaiki kehidupan rakyat.
"Kalau tidak mau terlibat politik, berarti saudara tidak bertanggung jawab atas masa depan bangsa dan rakyat kita," tegasnya.
Ia pun mengingatkan publik tentang konsekuensi atau akibat yang diterima apabila tak terlibat dalam politik.
"Kalau tidak mau terlibat politik berarti jangan mengeluh dan jangan marah, dan jangan protes dan jangan menggugat kalau anak-anak kita dan cucu-cucu kita hidupnya tidak baik," ucap Prabowo.
"Kalau tidak mau terlibat politik, jangan kecewa kalau cari pekerjaan susah," sambungnya.
Baca Juga: SBY: Tiga Capres Punya Niat Baik, Namun Prabowo Lebih Siap
Ia lantas mengapresiasi kehadiran para relawannya di acara deklarasi tersebut. Menurut Prabowo, para purnawirawan TNI dan Polri yang ada di acara tersebut sebenarnya berhak untuk beristirahat dan tak terlibat dalam proses kampanye politik.
"Mereka berhak untuk istirahat di rumah, apakah mereka masih ambisi, apa mereka masih berharap, mereka sudah mencapai puncak-puncak karir mereka tapi mereka tidak mau berhenti berpikir, berjuang, berhenti berupaya untuk memperbaiki kehidupan rakyat kita," ucapnya diikuti riuh tepuk tangan para hadirin.
Sebagai informasi, relawan Pandawa Lima diketuai oleh Letnan Jenderal TNI (Purn) Eko Wiratmoko, dan dibina oleh Luhut Binsar Panjaitan.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV