> >

Prabowo Ungkap Isi Pertemuannya dengan Jokowi di Istana Siang Ini

Peristiwa | 10 Juli 2023, 17:07 WIB
Menhan Prabowo Subianto mengungkapkan isi pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Senin (10/7/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV/Nadia)

"Perhitungan kami, kurang lebih ada permintaan sampai dengan seratus pesawat CN-235 dari Afrika, Amerika Latin, dan sebagainya," tuturnya.

"Jadi ini tentunya membesarkan hati kita dan saya dorong terus industri pertahanan kita supaya lebih efisien, lebih produktif, lebih inovatif, dan tidak malu-malu kerja sama dengan siapa pun yang bisa membawa nilai tambah bagi kita," imbuhnya.

Baca Juga: Effendi Simbolon Puji Prabowo Subianto, DPP PDIP: Orang Partai Ikut Aturan Jangan jadi Orang Bebas

Prabowo juga mengaku melaporkan tentang peningkatan permintaan kerja sama pertahanan sejumlah negara dengan Indonesia, terutama negara-negara di benua Afrika.

"Mereka ingin mengirim perwira-perwira dan bintara-bintara mereka untuk dilatih di Indonesia, dan mereka juga minta kita ke negara mereka untuk melatih pasukan mereka," terangnya.

Ia menilai meningkatnya permintaan kerja sama pertahanan dari sejumlah negara tersebut menunjukkan bangsa Indonesia semakin dihormati dan menjadi panutan.

"Ini sangat, saya kira, juga menunjukkan Indonesia terus dihormati dan menjadi panutan banyak negara, terutama negara-negara Afrika," jelasnya.

"Secara keseluruhan kondisinya baik sekarang," pungkasnya.

Pertemuan Menhan Prabowo dengan Presiden Jokowi berlangsung selama kurang lebih satu jam di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU