> >

Presiden Joko Widodo dan Keluarga Nyaris Makan Buah Mengandung Formalin di Labuan Bajo

Peristiwa | 27 April 2023, 13:15 WIB
Presiden Jokowi membeli kain tenun dan memborong produk UMKM untuk cucunya saat mengunjungi pameran UMKM lokal di Gua Batu Cermin, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (23/4/2023) (Sumber: Kompas TV/Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo dan keluarganya hampir menyantap buah yang terkontaminasi formalin saat berlibur di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (22/4/2023) kemarin.

Kontaminasi tersebut ketahuan usai Loka Pengawas Obat dan Makanan (Loka POM) Kabupaten Manggarai Barat mengecek makanan yang akan disajikan untuk Jokowi dan keluarganya tiga jam sebelum jadwal makan.

Petugas menggunakan rapid test kit dan melakukan pengecekan makanan yang hendak dihidangkan ke Kepala Negara dan keluarga. Hasilnya satu jenis buah terkontaminasi formalin.

Baca Juga: Ketum PAN: Jokowi Akan Undang Para Ketum Parpol untuk 'Ngopi' Bareng

"Kalau setara presiden ketika ada kandungan berbahaya,  ya untuk amannya tidak usah dihidangkan, begitu SOP-nya," jelas Kepala Loka POM Manggarai Barat Andirusmin Nuryadin, Rabu (26/4) dikutip dari Tribun Flores.

Andirusmin kemudian memberitahu Pasukan Pengamanan Presiden (Paspamres) terkait ada buah yang terkontaminasi formalin.

"Selanjutnya diserahkan ke Paspampres untuk mengambil tindakan, kami hanya lakukan pengujian sample," tandasnya.

Baca Juga: Sambangi Mahfud MD di Masa Lebaran, Prabowo: Saya Minta Beliau Kasih Tausiyah di Hambalang

Inspeksi besar-besaran

Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi dan Wakil Bupati Manggarai Barat Yulius Weng langsung melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah restoran di Labuan Bajo usai kejadian itu, Rabu (26/4).

Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Tribun Flores


TERBARU