> >

Pemudik Motor Pertama Turun di Pelabuhan Panjang Lampung, Total Mencapai 1.118 Orang

Peristiwa | 20 April 2023, 14:09 WIB
Pemudik motor saat turun dari KM Dobonsolo di Pelabuhan Panjang dari Ciwandan. Bandarlampung, Kamis, (20/4/2023). (Sumber: ANTARA/Dian Hadiyatna)

BANDARLAMPUNG, KOMPAS.TV - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) Cabang Jakarta melaporkan di angkutan pertama ada sebanyak 1.118 pemudik motor turun di Pelabuhan Panjang, Bandarlampung.

Para pemudik motor ini berangkat dari Pelabuhan Ciwandan, Banten.

Kepala Cabang PT Pelni Jakarta Anwar Sanusi mengatakan, kapal Pelni yang melakukan angkutan pertama pemudik motor menggunakan KM Dobonsolo yang memiliki kapasitas 1.250 motor.

"Kalau jumlah orang yang naik dari Ciwandan ke Panjang itu 1.118, tapi kalau menghitung motor itu jumlahnya 666 unit," kata Kepala Cabang PT Pelni Jakarta Anwar Sanusi, di Bandarlampung, Kamis (20/4/2023) dikutip dari Antara.

Baca Juga: Wali Kota Semarang Ingatkan Pemudik Istirahat Jika Lelah Menyetir

"Sebenarnya kalau estimasi kami di awal, bisa masuk 1.250 motor matik dengan tipe biasa, namun ternyata pemudik banyak yang menggunakan motor matik tipe besar sehingga petugas sedikit kerepotan dalam proses penataannya," ujarnya.

Dia mengatakan dalam angkutan mudik ke Pelabuhan Panjang tahun ini, kapal milik Pelni hanya akan bertugas selama dua hari saja.

"Satu hari itu ada dua trip, jadi maksimal kami hanya empat trip dalam menurunkan penumpang ke Pelabuhan Panjang pada arus mudik ini," ujarnya.

 

Ia menjelaskan bahwa trip ke dua dari Ciwandan ke Pelabuhan panjang diestimasi akan sampai sekitar pukul 17.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU