> >

Kata Wapres Ma'ruf Amin soal Kuota Haji 100 Persen Tahun Ini dan Persiapannya

Peristiwa | 8 Januari 2023, 18:47 WIB
Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin menghadiri Haul Almaghfurlah K.H. Tubagus Muhammad Falak Abbas ke-51 di Pondok Pesantren Al-Falak Pagentongan, Jl. Pagentongan RT 01 RW 06, Loji, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Sabtu (07/01/2023). (Sumber: Setwapres)

BOGOR, KOMPAS.TV - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menjelaskan perihal kuota haji Indonesia pada tahun 2023 atau musim haji tahun 1444 Hijriah yang sebesar 100 persen atau maksimal.

Menurutnya, Indonesia mendapatkan kuota penuh karena keadaan dunia terkait pandemi sudah mulai normal.

"Kalau soal kuota, saya kira pada saatnya memang harus kembali (100 persen), karena kalau sudah keadaan normal kan kembali ke normal," jelas Ma'ruf usai menghadiri Haul Al Maghfurlah Mama KH. TB. Muhammad Falak Abbas ke-51, di Bogor, Jawa Barat, Sabtu (7/1/2023) malam, dikutip dari video di kanal YouTube Wakil Presiden Indonesia.

Baca Juga: Menag: Tahun Ini Kuota Haji Indonesia 100 Persen!

Wapres juga menyinggung kesiapan pemerintah terkait keberangkatan jemaah Indonesia pada tahun ini.

Dia mengatakan Indonesia pernah mendapatkan kuota haji sebanyak 210.000 orang sehingga pemerintah sudah punya pengalaman dalam menangani jemaah sebanyak itu.

"Indonesia pernah mendapatkan kuota sampai 200.000 lebih, 210.000 saya kira. Kita sekarang sudah harus menyiapkan diri untuk memberangkatkan jemaah sejumlah paling tidak 210 ribu. Sesuai dengan kuota bahkan mungkin juga bisa lebih," lanjutnya.

Penanganan haji, jelas Ma'ruf, bukanlah persoalan gampang. Ia mengatakan penetapan ongkos haji harus lebih rasional agar subsidi yang diberikan tak membesar dan membuat dana haji tergerus.

Baca Juga: Kata Wapres Maruf Amin Soal Pembentangan Bendera Partai di Masjid: Sudah Diperingatkan

"Jangan sampai (dana) pokoknya habis, karena akan menyulitkan nanti ke belakang. Karena itu (ongkos haji) harus dirasionalisasi agar berkelanjutan, jadi sustainability-nya harus dijaga," jelasnya.

Penulis : Danang Suryo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU