> >

Survei Poltracking: Elektabilitas Ganjar Masih Kokoh di Puncak, Anies Salip Prabowo

Rumah pemilu | 22 Desember 2022, 17:52 WIB
Arsip foto Ganjar Pranowo (kiri), Prabowo Subianto (tengah) dan Anies Baswedan (kanan). (Sumber: Kompas.com)

Dalam simulasi tiga nama, lagi-lagi hasil survei menempatkan Ganjar di posisi pertama dengan 32,5 persen. Anies kedua dengan 29,1 persen, dan terakhir Prabowo dengan 27,8 persen.

Terkait hasil survei simulasi tiga nama, Hanta menuturkan terjadi pertukaran posisi antara Anies dan Prabowo jika dibandingkan dengan hasil survei periode Agustus dan November 2022.

"Dari hasil ini ada pertukaran posisi antara mas Anies dan Prabowo dari survei sebelumnya, tapi di nomor satu masih Mas Ganjar Pranowo," ucap Hanta.

Sebagai informasi, survei Poltracking ini dilaksanakan terhadap 1.220 responden, dengan wawancara tatap muka pada 21-27 November 2022 .

Sampel diambil dengan metode multistage random samplingMargin of error survei lebih kurang 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Baca Juga: Indo Maju Institute Ungkap 4 Keunggulan Erick Thohir Bisa Masuk Bacawapres Hasil Survei Poltracking

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU