> >

Cara Atasi Gejala Depresi di Tempat Kerja, Buruan Dicoba Agar Tak Bikin Tersiksa

Kesehatan | 26 November 2022, 02:05 WIB
Ilustrasi stres depresi pikiran pekerjaan (Sumber: Shutterstock)

Baca Juga: Meski Tak Kena Tilang, Stut Motor Tetap Berbahaya, Ini Cara Aman Tarik Motor Mogok

Lalu Parmar menambahkan, ada beberapa tanda depresi kerja yang perlu diwaspadai, seperti berikut:

  • Mengisolasi diri dari orang lain
  • Mengubah drastis penampilan dan kurang memperhatikan kebersihan diri
  • Datang terlambat ke tempat kerja, melewatkan rapat, atau sering tidak hadir
  • Selalu menunda pekerjaan, melewatkan deadline, produktivitas berkurang, kinerja di bawah standar, sering melakukan kesalahan, atau sulit membuat keputusan
  • Sering terlihat lelah Mudah marah, merasa kewalahan, atau menjadi sangat emosional (bisa menangis tiba-tiba atau menangis karena hal-hal sepele)
  • Kurang percaya diri saat melakukan suatu tugas

 

Apa penyebab depresi saat bekerja? Meski penyebab seseorang depresi saat bekerja bisa beragam, umumnya beberapa alasan mengapa seseorang bisa mengalami depresi saat bekerja.

Berikut daftarnya:

  • Merasa tidak dapat mengendalikan masalah dalam pekerjaan Bekerja di lingkungan kerja yang beracun
  • Terlalu banyak bekerja atau dibayar murah
  • Mengalami pelecehan atau diskriminasi di tempat kerja
  • Jam kerja tidak teratur
  • Tidak seimbangnya waktu kerja dan waktu di luar pekerjaan
  • Bekerja di lingkungan yang tidak sesuai dengan diri kita
  • Melakukan pekerjaan yang tidak memajukan tujuan karir
  • Merasa berada dalam lingungan kerja yang buruk atau tidak aman

Terlepas dari di manapun tempat kerja, baik di rumah maupun di kantor, mengatasi gejala depresi saat bekerja bukan hal yang mudah.

Namun ada beberapa hal yang dapat kita lakukan saat merasa depresi di tempat kerja:

  • Istirahat selama 10 menit dari meja atau kantor
  • Keluar rumah saat istirahat siang 
  • Berjalan-jalan sebentar saat istirahat, meskipun di dalam ruangan, olahraga sangat bermanfaat bagi kesehatan mental 
  • Melakukan meditasi untuk mindfulness selama beberapa menit
  • Biasakan untuk melakukan deep breathing (bernapas dalam-dalam) setiap hari
  • Belajar menolak sesuatu hal kecil guna mengurangi stres 
  • Tonton video lucu

Baca Juga: Cara Daftar Vaksinasi Booster Lewat PeduliLindungi dan JAKI, Simak Syarat dan Tahapannya

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Berbagai Sumber


TERBARU