> >

Jadi Cawapres Terkuat Versi Survei Litbang Kompas, Ridwan Kamil Buka Suara: Saya Fokus Kerja

Rumah pemilu | 26 Oktober 2022, 14:07 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bicara soal potensi Cawapres berdsaarkan hasil Litbang Kompas. Pada rilis itu disebutkan bahwa RK menjadi kandidat cawapres terkuat. (Sumber: Dok. Humas Pemda Jabar)

"Saya memang mempertimbangkan masuk parpol untuk bisa melakukan hal-hal yang lebih luas dalam membangun masa depan bangsa. Dalam politik semua bisa terjadi, termasuk peluang untuk diusung oleh parpol atau sebaliknya. Bagi saya tidak ada masalah. Parpol yang menentukan calon yang akan diusungnya," jelasnya.

Baca Juga: Survei Litbang Kompas: Melejit, Ridwan Kamil Cawapres Terkuat di Pilpres 2024

Sebelumnya seperti diberitakan, Hasil Survei Litbang Kompas untuk periode Oktober 2022 menunjukkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebagai tokoh yang paling diminati publik sebagai cawapres dalam gelaran Pilpres 2024. 

Dilansir dari Kompas.id, Rabu (26/10), orang nomor satu di Tanah Pasundan itu memiliki tingkat keterpilihan 11,5 persen sebagai tokoh yang dinilai paling layak menjadi cawapres. 

Selain itu, dalam analisisnya, Litbang Kompas menjelaskanRidwan Kamil, disebut berpotensial jadi pendamping Ganjar Pranowo untuk maju di Pilpres 2024. 

Munculnya nama Gubernur Jawa Barat tersebut juga disebut jadi alternatif baru soal cawapres. 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/kompas.com


TERBARU