> >

Jokowi Minta Projo Tak Buru-Buru Putuskan Capres 2024, Apa Kata PDIP?

Politik | 23 Mei 2022, 05:05 WIB
Presiden Joko Widodo saat menghadiri acara Rakernas Projo di Borobudur, Jawa Tengah, Sabtu (21/5/2022) (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo mengimbau para relawan Projo untuk tak buru-buru memutuskan bakal calon presiden untuk kontestasi politik 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan langsung oleh Jokowi yang hadir dalam rapat kerja nasional (Rakernas) Projo di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (21/5/2022).

"Urusan politik? Ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa," imbau Jokowi ketika membuka Rakernas V Projo di Borobudur, Minggu.

Kepala Negara kemudian menyebut  soal dukungan terkait salah satu tokoh yang hadir pada acara tersebut.

Baca Juga: Jokowi Sebut Mungkin yang Didukung Ada di Sini, Ganjar: Wong Saya Dampingi Presiden

“Jangan tergesa-gesa. Meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini,” tutur Jokowi yang kemudian disambut riuh relawan yang datang.

Dalam acara tersebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tampak hadir mendampingi Jokowi.

Menanggapi arahan ojo kesusu Presiden Joko Widodo, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendukung imbauan Kepala Negara tersebut.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan PDIP tak ingin memutuskan terlalu dini capres yang akan diusung partai tersebut.

Hasto menjelaskan skala prioritas partai adalah mendukung penuh pemerintahan Presiden Jokowi beserta kabinetnya.

Baca Juga: Jokowi Disebut-sebut Beri Dukungan ke Ganjar, Pengamat : Itulah Politik Panggung Depan

"Apa yang disampaikan oleh Presiden Jokowi agar tak boleh kesusu, tergesa-gesa, dan lihat momentum yang tepat terkait siapa yang akan dicalonkan sebagai capres dan cawapres dalam Pemilu 2024, sangatlah tepat," tutur Hasto kepada Kompas TV, Minggu.

"Bagi PDIP skala prioritas utama bagi seluruh komponen bangsa. Termasuk bekerja keras turun ke bawah membantu rakyat," lanjutnya.

Ia melanjutkan pihak partai akan mengumumkan capres dan cawapres yang diusungnya jika waktunya sudah tepat oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Hasto juga meminta masyarakat untuk bersabar dan sadar jika tiap partai politik tengah menyiapkan kadernya untuk Pemilu 2024 mendatang.

"Pengumuman capres dan cawapres berdasarkan keputusan kongres telah dimandatkan kepada Ibu Megawati pada momentum yang tepat. Kami percaya bahwa kontestasi pilpres terlalu dini, tidaklah kondusif bagi upaya pemerintah dalam percepatan program pembangunan untuk rakyat," tuturnya.

Baca Juga: Pilih Lari, Ganjar Tanggapi Santai Jokowi Soal Mungkin yang Didukung 2024 Hadir di Rakernas Projo

Diberitakan sebelumnya usai Jokowi menyebut soal dukungan kepada tokoh yang hadir dalam acara Rakernas tersebut disambut riuh oleh para relawan Projo.

“Ganjar... Ganjar!” teriak sebagian peserta Rakernas usai mendengar Jokowi menyebut “yang kita dukung ada di sini”.

Mendengar riuh suara relawan peserta Rakernas, Jokowi mengingatkan lagi soal pesannya agar jangan tergesa-gesa.

“Sudah dibilang jangan tergesa-gesa. Ojo kesusu, ini mau tergesa-gesa ini kelihatannya,” sebut Presiden.

Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU