> >

Dua Tahun Absen Karena Covid, Pekan Raya Jakarta Kembali Hadir Juni 2022

Peristiwa | 19 Mei 2022, 11:14 WIB
Suasana Jakarta Fair Kemayoran (Sumber: KOMPAS.COM)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2022 kembali hadir pada 9 Juni - 17 Juli 2022 mendatang.

Setelah dua tahun tidak digelar karena pandemi Covid-19, tahun ini PRJ akan digelar di Arena JIEXPO Kemayoran. 

"Destinasi belanja dan hiburan terlengkap Jakarta Fair 2022 hadir kembali 9 Juni - 17 Juli 2022 di Arena JIEXPO Kemayoran," tulis akun Instagram resmi PRJ 2022 @jakartafairid, dikutip Kamis (19/5/22). 

Baca Juga: Jakarta Fair Digelar Akhir Tahun Ini, Keputusannya Tergantung Pemprov DKI

Acara tahunan ini diklaim sebagai gelaran pameran terbesar, terlama, dan terlengkap se Asia Tenggara. Namun, saat ini belum ada informasi lengkap mengenai jadwal dan juga harga tiket masuk PRJ 2022. 

PRJ biasanya digelar sebulan penuh dan identik dengan Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta yakni pada 22 Juni. 

Akan ada berbagai kegiatan di PRJ, seperti pameran seni, makanan, pakaian, barang-barang serta konser yang paling diminati masyarakat.

Mengutip laman sudinpusarjakut.jakarta.go.id, PRJ pertama kali digelar di Kawasan Monas pada 5 Juni hingga 20 Juli tahun 1968 dan dibuka oleh Presiden Soeharto dengan melepas merpati pos.

Awalnya, acara ini disebut DF yang merupakan singkatan dari Djakarta Fair (Ejaan Lama). Lambat laun ejaan tersebut berubah menjadi Jakarta Fair yang kemudian lebih popular dengan sebutan Pekan Raya Jakarta.

Baca Juga: Hadir Saat Lebaran, PRJ Jadi Magnet Liburan

Penulis : Hasya Nindita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU