> >

Baliho Ketua KPK Firli Bahuri Muncul di Lampung Selatan, Jubir Sebut Bukan Bagian dari Program

Peristiwa | 20 April 2022, 23:07 WIB
Baliho Ketua KPK Firli Bahuri di Lampung Selatan. (Sumber: Istimewa)

LAMPUNG, KOMPAS.TV – Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mempertanyakan keberadaan baliho Ketua KPK Firli Bahuri di Lampung Selatan.

Keberadaan baliho itu disampaikan Febri Diansyah melalui akun Twitternya @febridiansyah.

Mengutip Kompas.com, dalam kicauannya, Febri bertanya kepada Firli Bahuri dan KPK apakah telah mengetahui adanya baliho besar yang terpasang di Lampung Selatan tersebut.

"Yth. Pak @firlibahuri Ada foto Bapak di baliho gede di Lampung Selatan.. Udah tahu belum, Pak? atau apa @KPK_RI da program sosialisasi ak dg baliho?," tulis Febri.

"Oh ya, foto barusan dikirim teman yg sdg tugas di Lamsel. Lokasi: Jl. Raya Natar, Lampung Selatan," lanjutnya.

Baca Juga: ICW: Jika Lili Pintauli Terbukti Melanggar Kode Etik, Dia Berhasil Ikuti Jejak Firli Bahuri

Berkaitan hal itu, Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri memastikan baliho bergambar Firli Bahuri yang memuat pesan antikorupsi bukan merupakan bagian dari program KPK.

Menurut Ali, baliho yang terpampang di Lampung Selatan itu juga tidak menggunakan anggaran KPK.

"Kami memastikan bahwa pemasangan baliho pesan antikorupsi dimaksud tidak menjadi bagian program KPK dan juga tidak menggunakan anggaran KPK," ujar Ali melalui keterangan tertulis, Rabu (20/4/2022).

Ali menilai, peran serta masyarakat dalam pemberantasan korupsi tidak hanya melalui penyampaian pengaduan dugaan tindak pidana korupsi dalam proses penegakan hukum.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com


TERBARU