> >

Waspada, Ini Ciri-ciri Gejala Omicron bagi Orang yang Sudah Divaksin Lengkap

Kesehatan | 14 Februari 2022, 07:57 WIB
Ahli memaparkan gejala Omicron bagi orang yang sudah divaksinasi lengkap. (Sumber: pixabay.com)

Gejala Omicron orang yang divaksinasi lengkap secara umum sama seperti sakit tenggorokan, sakit kepala, dan bahkan diare.

"Gejala seperti flu termasuk pilek, sakit tenggorokan dan bersin terus-menerus - menjadi lebih umum, bersama dengan sakit kepala dan batuk, terutama pada orang yang telah divaksinasi," ujar Prof Timothy dikutip dari Dailyrecord.uk, Senin (14/2/2022).

Baca Juga: Kapan Gejala Flu Patut Dicurigai sebagai Gejala Omicron? Ini Penjelasan Dokter

"Ini menyebabkan gejala yang lebih mirip pilek biasa, terutama pada orang yang telah divaksinasi, dan lebih sedikit gejala sistemik umum, seperti mual, nyeri otot, diare, dan ruam kulit," ujarnya.

Menurut Prof Timothy, gejala Omicron ini juga ditemukan pada pasien yang sebelumnya sudah disuntik booster.

Gejala Omicron pada orang yang divaksinasi lengkap dan suntikan booster adalah sebagai berikut.

1. Pilek
2. Sakit tenggorokan
3. Bersin
4. Sakit kepala
5. Batuk
6. Mual
7. Nyeri otot
8. Diare
9. Ruam kulit

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Daily Record UK


TERBARU