> >

Google Doodle Hari Ini, Tradisi Imlek dan Tahun Macan Air

Peristiwa | 1 Februari 2022, 07:11 WIB
Imlek 2022 dalam Google Doodle (Sumber: Tangkapan Layar/Kompas.TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Google Doodle turut meramaikan Tahun Baru China alias Imlek 2022 dengan menghadirkan animasi dan efek unik di halaman depan mesin pencariannya. 

Saat pengguna masuk ke halaman depan Google akan disambut dengan animasi dengan nuansa Imlek bergambar macan yang sedang memainkan bunga sakura dan kincir. 

Animasi Google Doodle edisi Imlek kali ini menghadirkan berbagai aksesoris yang biasa ada dalam Tahun Baru China, seperti lampion, angpao, bunga, dan hiasan lainnya yang didominasi warna merah.

"Dengan lentera bercahaya, makanan tradisional, dan suasana antisipasi untuk apa yang akan datang, Doodle hari ini menyambut Tahun Macan pada hari pertama Tahun Baru Imlek," tulis Doodles dalam penjelasannya.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Imlek 2022, Cara Download dan Bagikan di Sosial Media

Konsep yang diusung Doodles kali ini mencoba menangkap momen tahun baru sebagai penanda awal yang baru. 

Tradisi-tradisi mengawali tahun baru sendiri macam-maca, mulai dari membersihkan rumah mereka sebagai cara menghilangkan nasib buruk dari tahun sebelumnya hingga makanan tradisional yang mewakili keberuntungan: seperti ikan (kelimpahan) dan jeruk mandarin (keberuntungan) disiapkan. 

Atau beberapa orang menghiasi rumah mereka dengan bunga seperti bunga persik; lentera merah; fai chun (spanduk merah dengan ungkapan yang berharap orang beruntung dan makmur); dan tukar lai see (amplop merah berisi uang).

Itu semua coba ditangkap Doodles dalam menyambut Tahun Macan Air.

Baca Juga: Apa Nasib Hoki Kamu di Imlek 2022 Tahun Shio Macan Air, Ini Kata Master Xiang Yi

Tahun Macan Air

Menurut astrologi China, Tahun 2022 merupakan Tahun Macan Air.

Tahun Macan Air dimulai saat Imlek 1 Februari 2022 dan berakhir pada tanggal 21 Januari 2023.

Melansir China Highlight, macan dikenal sebagai raja dari semua binatang di China.

Shio Macan merupakan simbol dari kekuatan, keberanian, percaya diri dan memerangi kejahatan.

Orang yang memiliki zodiak Macan yakni yang lahir tahun 2022, 2010,1998, 1986, 1974, 1962, 1950, dan 1938.

Dalam astrologi China, Tahun Macan 2022 akan menjadi 'macan air' yang diatur oleh unsur kayu.

Para selebriti yang paling terkenal pemilik zodiak Macan ini adalah Leonardo DiCaprio dan Megan Fox.

Keberuntungan di Tahun Macan

Warna hijau dan biru akan membawa keberuntungan bagi pemilik Shio Macan di tahun 2022. 

Angka keberuntungannya adalah 1, 3 dan 7. Pastikan Anda menjauhi warna putih dan angka 4 dan 9 sepanjang tahun.

Karier 

Pada tahun 2021, karir untuk pemilik Shio Macan akan cukup stabil cenderung sukses. 

Karena memiliki kepribadian lebih kuat, pemilik zodiak ini harus berhati-hati untuk menghargai karakter dan identitas orang lain.

Peluang akan muncul lebih banyak jika Anda lebih terbuka dan rendah diri.

Kesehatan 

Pada tahun 2022, mereka yang berzodiak macan akan memiliki kondisi kesehatan yang baik. Namun, bagi penderita tekanan darah tinggi dan penyakit mata harus lebih hati-hati.

Asmara

Kabar baik bagi pemilik Shio Macan yang masih lajang, pasalnya Tahun 2022 ini, Anda memiliki kesempatan untuk bertemu dengan jodoh yang ideal.

Baca Juga: Tahun Macan Air jadi Milik 3 Shio Ini, Uang Kaget bakal Datang saat Imlek 2022

Penulis : Hedi Basri Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU