> >

Jangan Lewatkan, Virtual Tour Galeri Nasional Indonesia dalam Rangka Hari Anak

Budaya | 22 Juli 2021, 12:28 WIB
Gedung Galeri Nasional Indonesia (GNI) yang akan menggelar virtual tour dalam rangka Hari Anak Nasional. (Sumber: Kemendikbudristek)

Selain itu, dalam tour virtual ini, karya seni yang dipilih pun merupakan objek-objek yang dekat dengan keseharian peserta, seperti figur keluarga, tanaman, hewan, dan warna.

Objek-objek tersebut dapat ditemui di banyak lukisan, antara lain Kapal Tenggelam karya Raden Saleh, Kakak dan Adik karya Basoeki Abdullah, Ibu karya Affandi, dan Kucing karya Popo Iskandar.

Sebagai informasi, wisata virtual ini merupakan hasil kolaborasi antara GNI, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek, dengan situs web parenting theAsianparent (tAp) Indonesia.

Jika berminat mengikuti wisata virtual ini, masyarakat bisa mendaftar melalui tautan https://form.theasianparent.com/ozv0b9ml.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com


TERBARU