> >

Besok Jadwal Pelantikan Pegawai KPK, Komnas HAM: Tolong Dengarkan Suara Pegawai KPK yang Lolos TWK

Hukum | 31 Mei 2021, 23:16 WIB
Komisioner Komnas HAM RI M Choirul Anam di kantor Komnas HAM RI Jakarta pada Kamis (27/5/2021). (Sumber: Tribunnews.com/Gita Irawan)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dinyatakan lolos Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dijadwalkan bakal dilantik menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Selasa, 1 Juni 2021.

Menanggapi hal itu, Komisioner Komnas HAM RI M Choirul Anam pun angkat bicara. Ia meminta semua pihak mendengarkan aspirasi pegawai KPK yang lolos TWK.

Baca Juga: Komnas HAM Dalami Dugaan Pemberangusan Serikat Pekerja di Tengah Alih Status Pegawai KPK Jadi ASN

Diketahui, sebanyak 700 pegawai KPK yang lolos TWK meminta dilakukannya penundaan pelantikan sebagai ASN. Permintaan itu merupakan bentuk solidaritas kepada 51 pegawai yang diberhentikan.

Anam mengatakan, mereka yang telah menyampaikan solidaritasnya terhadap para pegawai KPK yang dinyatakan tidak memenuhi syarat dalam TWK, perlu dimaknai sebagai tanggung jawab menyelamatkan rumah bersama.

Untuk itu, ia meminta semua pihak menghormati sikap mereka. Karena itu, agar aspirasi mereka bisa didengarkan baik-baik.

"Solidaritas itu harus dimaknai sebagai bentuk tanggung jawab bersama menyelamatkan rumah bersama. Oleh karenanya suara mereka tolong didengarkan baik-baik," kata Anam dikutip dari Tribunnews.com pada Senin (31/5/2021).

Baca Juga: Jadi Tersangka Kasus Suap, Penyidik KPK Stepanus Robin Pattuju Dipecat

Anam mengatakan, hingga saat ini Komnas HAM tidak hanya mendapatkan informasi dari pegawai yang dinyatakan tidak lolos TWK melainkan juga dari mereka yang dinyatakan lolos TWK.

Informasi tersebut, kata Anam, signifikan dan jumlahnya banyak. Anam membuka kemungkinan pihaknya untuk mendalami keterangan tersebut dari mereka yang dinyatakan lolos TWK.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU