> >

Hujan Mengguyur Semalaman, Permukiman Warga di Rawa Buaya Terendam Banjir

Peristiwa | 18 Mei 2021, 14:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta sejak Senin (17/05) malam hingga Selasa (18/05) pagi tadi, membuat sejumlah permukiman terendam banjir.

Baca Juga: Hujan Deras Semalam, 3 Desa Terendam Banjir di Kabupaten Bogor, 9 Rumah Rusak

Salah satunya di kawasan Jalan Pulo Nangka Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.

Tak hanya merendam rumah warga, ketinggian banjir yang mencapai 40 sentimeter ini mengganggu aktivitas warga yang hendak pergi bekerja.

Banjir di lokasi ini disebabkan intensitas hujan yang tinggi, sehingga membuat air dari Kali Mookevart meluap, dan merendam permukiman warga.

Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Jakarta Kini Terendam Banjir

Saat ini banjir mulai surut, namun warga tetap memindahkan barang berharga mereka ke tempat yang lebih tinggi, khawatir akan adanya banjir susulan.  

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU