> >

Waspadai 3 Mutasi Covid-19 Masuk RI, Menkes: Hati-hati Kasus Bisa Meledak

Kesehatan | 18 Mei 2021, 12:38 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Sumber: Dok. BNPB)

Budi mengingatkan bahwa varian virus baru ini lebih cepat menular dibanding varian yang lama.

"Penularan dari varian baru Covid-19 ini, dari 1 naik jadi 50, terus naik jadi 2.500, jadi kecepatan penularannya tinggi itu, kita mesti hati-hati," jelas Budi. 

Baca Juga: Presiden Jokowi Berharap Vaksin Gotong Royong Percepat Target Vaksinasi Covid-19

Oleh sebab itu, Budi mengimbau seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin.

Dia juga meminta agar masyarakat tidak mengabaikan risiko mutasi baru Covid-19 yang sudah masuk ke Tanah Air. 

Sementara untuk dinas kesehatan, Budi memerintahkan untuk disiplin melakukan 3T yaitu testing, tracing dan treatment.

"Untuk dinas kesehatan testing dan tracingnya harus banyak, testing-nya, itu kasus Corona bisa meledak. Kita perlu agresif testing supaya tahu dia (mutasi baru Covid-19) di mana," tegas Budi.

Baca Juga: Tinjau Vaksinasi Gotong Royong, Presiden Jokowi Berharap Pekerja Terlindung dari Covid-19

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU