> >

Menteri Sosial Tri Rismaharini: Distribusi Bantuan Bencana di NTT Lambat Karena Kendala Cuaca

Peristiwa | 7 April 2021, 21:34 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini (Sumber: KOMPAS.COM/GHINAN SALMAN)

Selain itu, Risma mengatakan, bahwa bantuan juga dikirim melalui Surabaya, Jawa Timur langsung ke Sumba Timur.

Mengingat, jarak tempuh dari Surabaya lebih cepat satu jam dibanding dari Jakarta.

Menurutnya, bantuan yang paling dibutuhkan oleh para pengungsi yaitu makanan jadi yang siap dimakan, terutama makanan untuk balita, pakaian dan kasur lipat untuk tidur.

Risma mengatakan, Kementerian Sosial terbuka bagi masyarakat yang bisa atau ingin memberikan bantuan transportasi untuk mempercepat proses pengiriman bantuan kepada para korban.

 “Penyedian barang mudah, transport yang sulit,” ungkap Risma.

Penulis : Baitur Rohman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU