> >

Reaksi Setelah Jokowi Cabut Perpres 10/2021: Kaget, Tak Yakin dan Apresiasi

Peristiwa | 3 Maret 2021, 05:30 WIB
Presiden Jokowi saat memberikan sambutan dalam harlah ke-95 Nahdlatul Ulama. (Sumber: Dok @jokowi)


Sedangkan Ketua PP Muhammadiyah Haedar Nashir memberi apresias kepada Presiden Jokowi karena secara legowo mau menerima kritik yang konstrukrif. Menurut Haedar,  langkah yang diambil telah menjukkan pemerintah bersikap demokratis dan legowo atas aspirasi dan keberatan luas umat beragama khususnya umat Islam, termasuk di dalamnya Muhammadiyah.

Baca Juga: Jokowi Teken Aturan Investasi, Peneliti: Miras Lebih Berbahaya daripada Beberapa Narkoba

“Muhammadiyah juga secara resmi telah menyampaikan penolakan dan minta pencabutan atas  Perpres tersebut.  Langkah pencabutan Perpres tersebut oleh Presiden merupakan sikap politik yang positif dan menunjukkan keterbukaan pemerintah atas kritik dan masukan konstruktif masyarakat  demi kemaslahatan bangsa,” tutur Haedar Selasa (2/3/2021).

Pemerintah tentu memahami bahwa masalah miras bukan hanya urusan umat beragama semata yang memang di dalam Islam diharamkan, tetapi juga dapat merusak mental dan moral bangsa.


 

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU