> >

Ukraina Klaim Tewaskan Komandan Armada Laut Hitam Rusia, Kremlin: Orangnya Masih Hidup kok

Kompas dunia | 27 September 2023, 05:45 WIB
Laksamana Viktor Sokolov, komandan militer Armada Laut Hitam Rusia terlihat hari Selasa, (26/9/2023) menghadiri konferensi video, sehari setelah Pasukan Khusus Ukraina mengklaim telah membunuhnya. (Sumber: Mikhail Metzel/TASS Via The Moscow Times)

Menurut laporan dari Belfer Centre di Harvard’s Kennedy School pada tanggal 19 September, Rusia telah mendapatkan wilayah sekitar 90 kilometer persegi dari Ukraina dalam sebulan terakhir, sementara pasukan Ukraina telah merebut wilayah sekitar 41 kilometer persegi dari pasukan Rusia.

Ukraina, Sabtu (23/9/2023), mengeklaim bahwa puluhan orang, termasuk komandan senior Angkatan Laut Rusia tingkat laksamana, tewas atau terluka ketika mereka melancarkan serangan rudal terhadap markas Armada Laut Hitam Moskow di pelabuhan Krimea, Sevastopol, sehari sebelumnya.

Ukraina menghantam markas tersebut pada hari Jumat, yang memicu kebakaran besar. "Detail serangan akan diungkapkan secepat mungkin, dan hasilnya adalah puluhan penghuni tewas dan terluka, termasuk komandan senior armada," demikian pernyataan dari angkatan bersenjata Ukraina.

Ukraina mengeklaim serangan yang menggunakan rudal Storm Shadow Inggris itu terjadi saat pertemuan kepemimpinan Angkatan Laut Rusia sedang berlangsung.

Kepala intelijen Ukraina, Kyrylo Budanov, mengeklaim serangan tersebut menewaskan "setidaknya sembilan orang" dalam komentarnya kepada Voice of America, termasuk tingkat laksamana. 

Letnan Jenderal Budanov menolak untuk mengatakan apakah rudal buatan Barat digunakan dalam serangan tersebut. Rusia mengatakan salah satu personelnya hilang setelah serangan tersebut.

Kiev telah berjanji untuk mengambil kembali Krimea, yang dianeksasi oleh Moskow pada tahun 2014.

 

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : TASS / Straits Times


TERBARU