> >

Turki Umumkan Tangkap 11 Agen Intelijen Mossad Israel di Istanbul

Kompas dunia | 23 Mei 2023, 23:40 WIB
Kantor Badan Intelijen Turki. Badan Intelijen Nasional Turki MIT hari Selasa, (23/5/2023) mengumumkan penangkapan 11 orang, termasuk dua warga Turki, yang sedang melakukan kegiatan intelijen atau spionase untuk lembaga intelijen Israel, Mossad. Dua agen berhasil kabur dan masih dalam pengejaran, kata MIT. (Sumber: Anadolu)

Terakhir kali intel Turki berhasil membongkar sel Mossad di Turki adalah pada bulan Desember lalu ketika tujuh orang yang sedang melakukan spionase terhadap Palestina di negara ini ditangkap.

MIT juga menginformasikan para tersangka membantu Mossad dalam melancarkan kampanye fitnah online dan ancaman terhadap warga Palestina.

MIT, bekerja sama dengan kepolisian Turki, mengungkap serangkaian jaringan spionase dalam beberapa tahun terakhir, termasuk jaringan yang bekerja untuk Rusia, dan berhasil menggagalkan upaya Iran untuk membunuh warga negara Israel di Turki.

Operasi-operasi tersebut juga mengungkap rencana agen intelijen Iran untuk menculik para penentang rezim Iran yang mencari perlindungan di Turki.

 

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Daily Sabah / Anadolu


TERBARU