> >

Demi Konten Instagram, Remaja India Ini Tersambar Kereta hingga Terpental dan Terluka

Kompas dunia | 7 September 2022, 02:05 WIB
Tangkapan layar video yang menunjukkan seorang remaja India berjalan di pinggir rel demi konten Instagram. Remaja ini tertabrak kereta di belakanganya hingga terpental. (Sumber: Tangkapan layar Twitter)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang remaja di Distrik Warangal, negara bagian Telangana, India tersambar kereta saat membuat sebuah konten untuk media sosial Instagram. Menurut laporan NDTV, insiden ini terjadi pada Minggu (4/9/2022) lalu.

Remaja itu berusaha membuat konten video untuk diunggah melalui fitur reels Instagram.

Remaja bernama Akshay itu direkam temannya sembari berjalan sambil mengantongi tangan di pinggir rel. Ia diduga sengaja menunggu kereta lewat demi efek kereta bergerak sebagai latar belakang video.

Akan tetapi, aksi Akshay gagal karena ia berjalan terlalu dekat dengan rel.

Akshay tersambar kereta yang melintas hingga terpental. Ia dilaporkan menderita luka serius.

Baca Juga: Kata Psikolog Soal Remaja Hadang Truk Demi Konten Medsos: Labil, Butuh Pengakuan Orang Lain

Keberadaan Akshay dan temannya disadari oleh seorang penjaga rel kereta api. Penjaga tersebut kemudian menelepon ambulans untuk membawa remaja itu ke rumah sakit terdekat.

Kecelakaan akibat pembuatan konten video media sosial bukanlah fenomena baru dan bukan hanya terjadi di India saja.

Pada Mei lalu, seorang artis TikTok Pakistan banjir kecaman usai membakar hutan demi konten. Pembuatan konten ini berujung penangkapan seorang pria yang membantu artis tersebut.

Sementara itu, di Amerika Serikat (AS), sebelumnya sempat viral tantangan (challenge) di media sosial TikTok yang menantang pengguna untuk menahan napas sendiri hingga kekurangan oksigen dan pingsan.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/NDTV


TERBARU