> >

Putin Samakan Dirinya dengan Tsar Peter yang Agung, Merasa Juga Rebut Kembali Tanah Rusia

Krisis rusia ukraina | 10 Juni 2022, 10:31 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin menyamakan dirinya dengan Tsar Peter yang Agung. (Sumber: Mikhail Klimentyev, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP)

Putin selalu membenarkan aksi militer Rusia ke Ukraina, yang telah dimulai sejak 4 Februari lalu, meski pasukannya menghancurkan kota, membunuh ribuan dan memaksa jutaan orang untuk mengungsi.

Ia melakukannya dengan mengajukan pandangan sejarah yang menegaskan bahwa Ukraina tak memiliki identitas nasional yang nyata, atau tradisi kenegaraan.

Peter yang Agung merupakan sorang penguasa modernis yang dikagumi oleh orang Rusia liberal dan konservatif.

Ia memerintah selama 43 tahun dan memberikan namanya ke Ibu Kota Baru Rusia, St. Petersburg, kota kelahiran Putin, yang ia bangun di atas tanah yang ia taklukkan dari Swedia.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : The Guardian


TERBARU