> >

Bank Dunia Kucurkan 600 Juta Dollar AS Bantuan Keuangan ke Sri Lanka untuk Impor Penting

Kompas dunia | 27 April 2022, 06:56 WIB
Warga Sri Lanka mengantri gas rumah tangga dalam krisis ekonomi terparah sejak merdeka. Bank Dunia hari Selasa, (26/4/2022) menurut kantor Presiden Sri Lanka, setuju memberikan Sri Lanka bantuan keuangan senilai 600 juta dollar AS untuk impor penting (Sumber: Straits Times)

Sri Lanka juga sedang bernegosiasi dengan China hingga 1 miliar dollar AS dalam bentuk pinjaman sindikasi.

Menteri Keuangan Sri Lanka Ali Sabry mengatakan Kolombo juga akan mencari bantuan dari Asian Development Bank.

Negara itu mengumumkan penangguhan beberapa pembayaran utang luar negeri awal bulan ini dan mengatakan akan mengalihkan cadangannya yang sedikit untuk mendanai impor penting seperti bahan bakar, gas untuk memasak, dan obat-obatan.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/Straits Times


TERBARU