Janji Putin, Serangan Rusia ke Mariupol Akan Berhenti jika Pasukan Ukraina Menyerah
Krisis rusia ukraina | 31 Maret 2022, 09:08 WIBMereka menambahkan bahwa penduduk sipil harus dilindungi dan meninggalkan kota jika mereka mau.
Selain itu juga harus mendapat akses ke bantuan makanan, air dan obat-obatan.
Prancis, bersama Turki dan Yunani serta kelompok kemanusiaan telah memperkenalkan rencana evakuasi warga sipil kepada Putin.
Putin dilaporkan telah mengatakan kepada Macron akan memikirkan proposal tersebut.
Namun dalam pembacaan telepon tersebut, Kremlin menyarankan bahwa Putin tidak memberikan jaminan.
Baca Juga: Intelejen AS Klaim Vladimir Putin Disesatkan Bawahan tentang Situasi Ukraina: Mereka Takut Jujur
“Demi menyelesaikan situasi kemanusiaan yang sulit di kota ini, militant nasionalis Ukraina harus berhenti melawan dan meletakkan senjata mereka,” ujar Putin kepada Macron seperti diungkap pejabat Kremlin dikutip dari BBC.
Pernyataan itu menambahkan bahwa Putin telah memberi Macron informasi terperinci tentang langkah-langkah yang diambil oleh militer Rusia untuk memberikan bantuan kemanusiaan darurat.
Selain itu juga memastikan evakuasi yang aman bagi warga sipil dari Kota Mariupol yang kini tengah terkepung.
Ukraina sendiri menuduh Rusia telah memindah paksa ribuan orang dari Mariupol ke wilayah terpencil yang dikuasai Rusia.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : BBC