> >

Perundingan Masih Buntu, Ini 4 Tuntutan Rusia yang Terlalu Berat bagi Ukraina

Krisis rusia ukraina | 9 Maret 2022, 04:35 WIB
Ilustrasi. Seorang relawan mengibarkan bendera Ukraina saat menyambut gelombang pengungsi di Medyka, Polandia, Senin (7/3/2022). Rusia mengumumkan empat tuntutan kepada Ukraina sebagai syarat penghentian perang. (Sumber: Visar Kryeziu/Associated Press)

MOSKOW, KOMPAS.TV - Perundingan ketiga Rusia-Ukraina yang digelar pada Senin (7/3/2022) masih belum menghasilkan kesepakatan permanen untuk mengakhiri konflik. Walaupun mencapai kesepakatan soal koridor evakuasi dan bantuan, kedua pihak secara prinsipil belum menyetujui jalan tengah.

Rusia sendiri diketahui telah mengumumkan sejumlah tuntutan yang akan menghentikan perang jika disepakati Ukraina. Namun, poin-poin tuntutan ini terlalu berat bagi Kiev.

Sebagaiman diwartakan The Telegraph, pada Senin (7/3) sebelum perundingan, juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, menyatakan empat poin yang harus disetujui Ukraina.

Empat tuntutan tersebut yakni menghentikan aksi militer, mengubah konstitusi untuk menyegel status netral (tidak bergabung dengan blok atau aliansi militer tertentu seperti NATO), mengakui Krimea sebagai wilayah Rusia, serta mengakui republik pemberontak di Donetsk dan Luhansk sebagai negara merdeka.

Apabila tuntutan tersebut dipenuhi, Peskov menjamin Kremlin akan menghentikan invasi “segera.”

Baca Juga: Zelensky Tegaskan Ukraina Siap Dialog, tetapi Tak Akan Menyerah

“Mereka harus membuat amandemen konsitusi yang mana Ukraina tidak akan bergabung dengan blok mana pun,” kata Peskov dikutip Telegraph.

“Ukraina adalah negara merdeka dan akan hidup sesuai kehendak mereka, tetapi dalam kondisi netralitas,” lanjutnya.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menanggapi tuntutan Rusia tersebut dengan menyatakan bahwa menyetujuinya sama saja menyerah.

“Pertama-tama, saya siap untuk dialog, tetapi kami tidak siap untuk menyerah,” kata Zelensky kepada ABC News sebagaimana dikutip Interfax, Selasa (8/3).

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU