> >

Hijab Dilarang di Kelas, Sekolah di India Ditutup Akibat Demonstrasi Berujung Ricuh

Kompas dunia | 10 Februari 2022, 09:56 WIB
Siswi di India berdemonstrasi atas pelarangan pemakaian Jilbab di dalam kelas. Akibat protes itu, Pemerintah Karnataka menutup sekolah dan kampus selama tiga hari. (Sumber: BBC)

KARNATAKA, KOMPAS.TV - Sekolah dan kampus di India ditutup selama tiga hari akibat demonstrasi pelarangan penggunaan hijab di dalam kelas.

Pemerintah Karnataka, wilayah barat daya India, mengambil keputusan ini karena adanya aksi kekerasan di pengujung demonstrasi para siswa terhadap pelarangan hijab.

Demonstrasi atas pelarangan hijab tersebut saat ini telah menyebar ke seluruh negeri.

Ratusan orang berdemonstrasi menentang larangan tersebut di Kolkata dan Chennai, dua kota terbesar di India, dan juga di Hyderabad.

Baca Juga: Siswi Berhijab Dilarang Masuk Kelas di India, Para Pelajar Marah: Hijab Adalah Kebanggaan Saya

Masalah ini sampai membuat Pakistan memanggil duta besar India untuk secara resmi menyampaikan keprihatiannya.

Dikutip dari BBC, Rabu (9/1/2022), keputusan untuk menutup sekolah dan perguruan tinggi di Karnataka muncul setelah protes di sebuah sekolah yang dikelola pemerintah karena melarang mengenakan hijab menyebar ke perguruan tinggi lain.

Beberapa siswa dari kelompok mayoritas di negara itu kemudian muncul mengenakan selendang safron, yang dianggap sebagai simbol Hindu, untuk memprotes perempuan yang mengenakan hijab.

Pemenang Nobel Perdamaian, Malala Yousafzai pada Selasa (8/2/2022), meminta pemimpin India untuk melakukan sesuatu demi menghentikan marginalisasi perempuan Muslim--yang merupakan minoritas di India.

“Menolak membiarkan perempuan memakai hijab di sekolah merupakan sesuatu yang mengerikan,” cuitan aktivis yang sempat menjadi sasaran Taliban Pakistan itu. “Objektifikasi perempuan tetap ada, untuk memakai lebih sedikit atau lebih banyak."

Pelarangan ini pun menimbulkan kemarahan sekaligus ketakutan di antara minoritas Muslim negara tersebut.

Mereka mengatakan konstitusi India membuat mereka memiliki kebebasan untuk memakai apa yang mereka inginkan.

Aksi protes menjurus pada beberapa aksi kekerasan.

Video viral menunjukkan seorang perempuan dicemooh oleh gerombolan pria muda yang meneriakkan slogan-slogan.

Selain itu juga terjadi pertengkaran sengit antara siswa yang mengenakan hijab, dan yang mengenakan selendang safron.

Masalah ini timbul setelah pelajar di sekolah pra-universitas di Distrik Udupi, Karnataka memulai protes pelarangan hijab di kelas.

Baca Juga: Gara-Gara Pakai Hijab, Mahasiswi di India Dilarang Masuk Kelas

Udupi adalah salah satu dari tiga distrik di wilayah pesisir Karnataka yang sensitive secara komunal.

Pasalnya di sana merupakan kubu Partai Bharatiya Janata (PJB) yang merupakan partai sayap kanan dari Perdana Menteri Narendra Modi.

Pihak sekolah sendiri mengizinkan para siswa memakai hijab di kampus, dan meminta mereka melepasnya di dalam kelas.

Tetapi para pengunjuk rasa, yang semuanya menggunakan seragam sekolah, berargumen mereka harusnya diizinkan menutup rambut mereka di kelas.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : BBC


TERBARU