> >

13 Orang Tewas dalam Kebakaran Philadelphia, Tujuh di Antaranya Anak-Anak

Kompas dunia | 6 Januari 2022, 06:08 WIB
Petugas pemadam kebakaran memadamkan api dan berusaha menyelamatkan korban kebakaran di gedung hunian di Philadelphia, Amerika Serikat, Rabu (5/1/2022). Sedikitnya 13 orang tewas dalam peristiwa ini, 7 di antaranya anak-anak. (Sumber: Associated Press)

Baca Juga: 70 Petugas Dikerahkan untuk Padamkan Kebakaran Gedung Parlemen Afrika Selatan di Cape Town

Sekelompok kecil orang, beberapa terbungkus selimut Salvation Army, menatap ke 23rd Street, tempat kebakaran terjadi, saling berpelukan dan menangis.

Beberapa teman anak-anak itu mampir ke sekolah, berharap mendapat informasi, setelah SMS dan telepon mereka tidak dijawab.

Rabiya Turner mengatakan, dia bergegas ke rumah pagi ini untuk membawa pakaian untuk sepupunya yang berhasil lolos dari kobaran api.

Orang-orang berkumpul di sekolah untuk mendapatkan kehangatan dan bertemu seseorang untuk diajak bicara.

"Itu sungguh mengerikan. Saya sudah ada selama 35 tahun sekarang dan ini mungkin salah satu kebakaran terburuk yang pernah saya alami," kata Craig Murphy, Deputi Pertama Pemadam Kebakaran.

Baca Juga: Kebakaran Hutan di Colorado, Diperkirakan 500 Rumah Hancur!

"Kehilangan begitu banyak anak sungguh menghancurkan," kata Walikota Jim Kenney. "Simpan bayi-bayi ini dalam doa-doamu," tambahnya.

Ibu Negara Jill Biden, yang bersama dengan Presiden Joe Biden memiliki ikatan mendalam dengan wilayah Philadelphia.

Jill Biden mentweet di akun Twitternya, "hati saya bersama keluarga dan orang-orang terkasih dari para korban kebakaran tragis di Philadelphia."

Penulis : Tussie Ayu Editor : Fadhilah

Sumber : Associated Press


TERBARU