> >

Buru Jurnalis DW, Taliban Tembak Mati Anggota Keluarganya

Kompas dunia | 20 Agustus 2021, 15:52 WIB
Sejumlah milisi Taliban berpatroli di wilayah Wazir Akbar Khan di Kabul, Afghanistan, Rabu (18/8/2021). (Sumber: AP Photo/Rahmat Gul)

Mereka juga diyakini telah menculik Nematullah Hemat, jurnalis Ghargasht TV.

Taliban juga menembak mati  Kepala Radio Swasta Paktia Ghag, Toofan Omar.

Baca Juga: Peringatan PBB: Taliban Geledah Rumah ke Rumah, Memburu Orang yang Bekerja untuk AS dan NATO

Milisi Afghanistan tersebut juga telah menembak mati penerjemah Amdadullah Hamdard, kontributor untuk surat kabar Jerman, Die Zeit.

Sementara itu pada bulan lalu, peraih Pulitzer asal India, Danish Siddiqui juga dibunuh oleh Taliban di Kandahar, salah satu kota besar di Afghanistan.

Baca Juga: Fotografer Reuters Tewas dalam Pertempuran Antara Tentara Afghanistan dan Taliban

DW pun bergabung dengan Asosiasi Federal Penerbit Surat Kabar Jerman (BDZV) dan sejumlah media lainnya, menerbitkan surat terbuka berisi seruan pada Pemerintah Jerman untuk menyiapkan program visa darurat bagi staf Afghanistan.

Asosiasi Jurnalis Jerman (DJV) juga meminta Pemerintah Jerman untuk melakukan tindakan, mengingat sejumlah warga Afghanistan yang bekerja untuk media barat tengah diburu.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : DW


TERBARU