> >

26 WNI Berhasil Dievakuasi dari Afghanistan dengan Pesawat TNI AU

Kompas dunia | 20 Agustus 2021, 12:20 WIB
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (Sumber: Kompas TV)

Taliban kembali berkuasa ke Afghanistan setelah 20 tahun berada dalam tekanan Amerika Serikat (AS).

Taliban mulai bergerak setelah Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden memutuskan memanggil pulang pasukannya yang sudah 20 tahun berusaha memelihara stabilitas di negara yang kerap dilanda konflik tersebut.

Baca Juga: Peringatan PBB: Taliban Geledah Rumah ke Rumah, Memburu Orang yang Bekerja untuk AS dan NATO

Langkah AS itu kemudian diikuti oleh sekutunya yang kemudian juga menarik mundur pasukannya.

Kembali berkuasanya Taliban di Afghanistan pun membuat banyak pihak dan warga Afghanistan ketakutan.

Selain mengevakuasi warganya, sejumlah negara juga terbuka untuk menampung pengungsi dari Afghanistan.

Meski begitu, Taliban yang tak ingin warga Afghanistan melarikan diri mulai berjaga di daerah-daerah menuju ke arah Bandara Kabul, yang saat ini masih berada dalam perlindungan tentara AS.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : Twitter@Menlu_Ri


TERBARU