> >

Malaysia Larang Open House saat Iduladha di Wilayah Fase 2 Pemulihan Covid-19

Kompas dunia | 19 Juli 2021, 12:18 WIB
SOP Perayaan Iduladha di Malaysia. (Sumber: Twitter@PDRMsia)

“Pemerintah telah meminta masyarakat untuk kembali ke kampung halaman, dan tetap tinggal di rumah agar tak terinfeksi atau menularkan ke orang lai,” bunyi pernyataannya, Minggu (18/7/2021), dilansir dari Malay Mail.

Baca Juga: 20 Orang Tertangkap Langgar Aturan Haji 2021, Dijatuhi Denda Rp38,6 Juta

“Peningkatan kasus maupun klaster akibat perjalanan antarnegara (bagian) di Hari Raya Idulfitri harus menjadi pelajaran, sehingga tak menganggap enteng dalam mematuhi SOP dalam upaya memutus mata rantai penularan,” tambahnya.

Malaysia sendiri mengalami dampak yang cukup besar pada gelombang kedua Covid-19.

Negeri jiran Indonesia itu sebelumnya telah mencatatkan rekor kematian harian Covid-19 pada Sabtu (17/7/2021), dengan 138 kasus.

Secara total sejak awal pandemi, jumlah kematian karena Covid-19 di Malaysia telah mencapai 6.866 jiwa.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : World of Buzz/Malaysia Mail


TERBARU