> >

Korea Selatan Selidiki Kematian Dua Orang Setelah Disuntik Vaksin AstraZaneca

Kompas dunia | 4 Maret 2021, 11:33 WIB
Vaksin Oxford-AstraZaneca. (Sumber: Associated Press)

Jeong mengatakan, tidak ada kasus kematian akibat menerima vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh AstraZeneca atau Pfizer / BioNTech. Namun demikian, ia mendorong warga untuk mendapatkan vaksin ketika dalam keadaan sehat.

Korea Selatan mulai memvaksinasi populasinya minggu lalu. Hingga Selasa tengah malam, 85.904 orang telah menerima dosis pertama vaksin AstraZeneca dan 1.524 telah diberi suntikan Pfizer, kata KDCA dalam sebuah pernyataan.

Korea Selatan melaporkan 444 kasus Covid-19 baru yang dikonfirmasi pada hari Selasa, naik dari 344 pada hari Senin, meningkatkan penghitungan negara menjadi 90.816 infeksi, dengan 1.612 kematian.

Badan tersebut sebelumnya mengatakan akan memberikan kompensasi lebih dari 430 juta won ( sekitar Rp 5.400.000.000) untuk kematian akibat vaksin Covid-19.

Penulis : Tussie-Ayu

Sumber : Kompas TV


TERBARU