> >

Isak Tangis Keluarga Iringi Pemakaman Komedian Eddy Gombloh di TPU Tegal Alur

Selebriti | 5 Agustus 2022, 15:04 WIB
Jenazah pelawak senior Eddy Gombloh dimakamkan di TPU Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat. (Sumber: KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komedian Eddy Gombloh meninggal dunia pada Kamis (4/8/2022). Hari ini (5/8/2022), jenazah Eddy Gombloh dimakamkan di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.

Rombongan datang dari Yogyakarta, langsung membawa jenazah Eddy Gombloh ke TPU Tegal Alur.

Eddy Gombloh dimakamkan secara Kristen di TPU Tegal Alur. Segenap keluarga dan kerabatnya yang tinggal di Jakarta turut menghadiri acara pemakaman tersebut.

Sebelum acara pemakaman digelar, keluarga meminta agar peti Eddy Gombloh dibuka untuk terakhir kalinya.

Baca Juga: Mengenang Eddy Gombloh, Pelawak dengan Bayaran Fantastis, Tinggalkan Jakarta demi Ketenangan

Saat peti dibuka, keluarga dan kerabat satu per satu mendekat ke jenazah Eddy Gombloh, menyampaikan ucapan selamat jalan dan permintaan maaf.

Pendeta yang memimpin ibadah pemakaman mengatakan Eddy Gombloh dimakamkan satu liang lahat dengan anak keduanya.

"Sekilas informasi, permintaan Eddy sendiri. Beliau ingin dimakamkan satu liang lahat bersama mendiang putranya, Yuseno Rahardjo yang meninggal pada 2007 lalu. Makanya kita makamkan di sini," kata pendeta, dilansir Kompas.com, Jumat (5/8).

Baca Juga: Kabar Duka, Komedian Eddy Gombloh Meninggal Dunia di Usia 80 Tahun

Pendeta itu juga menjelaskan, almarhum Eddy dimakamkan secara Kristen karena Eddy ternyata telah menerima baptisan air sejak 2019 lalu.

Penulis : Dian Septina Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU