> >

Cara Cek Pencairan Bansos PKH Program Keluarga Harapan Tahap 1 untuk Januari-Maret 2024

Ekonomi dan bisnis | 22 Maret 2024, 08:00 WIB
ilustrasi uang. Berikut ini penjelasan pencarian bansos untuk Program Keluarga Harapan atau PKH. (Sumber: istimewa)

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) untuk Januari-Maret 2024 apakah sudah disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM)?

Penerima PKH dipilih berdasarkan analisis data komprehensif dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan input dari pemerintah daerah.

Program ini ditujukan untuk kelompok masyarakat yang memerlukan dukungan tambahan, termasuk keluarga dengan lansia, penyandang disabilitas, ibu hamil atau nifas, serta anak-anak yang membutuhkan perhatian khusus dalam aspek pendidikan dan kesehatan.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Cair Maret 2024, Buruan Simak Siapa Saja Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id

Program Keluarga Harapan di tahun 2024 dirancang untuk mencakup tujuh kategori masyarakat dengan rincian bantuan yang disesuaikan, mulai dari ibu hamil atau nifas yang mendapatkan Rp750.000 per tahap anak usia dini/balita dengan bantuan yang sama, hingga lansia dan penyandang disabilitas yang menerima Rp600.000 per tahap.

Untuk anak sekolah, dari SD hingga SMA, besaran bantuan beragam, tergantung tingkat pendidikan, mulai dari Rp225.000 hingga Rp500.000 per tahap.

Untuk mempermudah penerima dalam mengakses dana PKH, pemerintah telah bekerja sama dengan jaringan Kantor Pos di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Sebut Temuan Politik Uang, Jubir Amin: Bukan Hanya Bansos, Tapi Ada Amplop [BREAKING NEWS]

Cara Cek Status Penerima Bantuan:

  1. Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Lengkapi formulir dengan data Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
  3. Masukkan nama lengkap Penerima Manfaat sesuai KTP.
  4. Masukkan kode captcha yang ditampilkan.
  5. Klik "CARI DATA" untuk mengetahui status penerimaan bantuan.

Baca Juga: [FULL] Menkeu Sri Mulyani Ungkap Anggaran Bansos Melonjak Tajam Jadi Rp22,5 T di Tahun 2024

Jadwal Pencairan Dana Bansos PKH 2024

Pencairan dana bantuan sosial PKH pada tahun 2024 akan dilakukan dalam empat tahap, yang mencakup:

  • Tahap 1: Januari hingga Maret.
  • Tahap 2: April hingga Juni.
  • Tahap 3: Juli hingga September.
  • Tahap 4: Oktober hingga Desember.

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU