> >

Tips Mengkhatamkan Al-Qur'an di 15 Hari Terakhir Ramadan

Amalan | 17 April 2022, 05:05 WIB
ilustrasi sebuah alquran mukjizat Nabi. Anda bisa mencoba tips mengkhatamkan Alquran berikut ini (Sumber: freepik)

Untuk bisa dua kali khatam di 15 hari Ramadan ini, Anda bisa targetkan dengan menargetkan 4 Juz Al-Qur'an per hari.

Bisa dengan membaca 16 halaman usai salat 5 waktu. Agar mudah, bisa 8 halaman sebelum dan usai salat. 

Perhitungannya adalah: 16 halaman x 5 waktu salat x 15 hari Ramadan = 1.200 halaman.

Lantas, dibagi dua, maka menjadi 600 halaman Al-Qur'an. Voila, Anda bisa khatam dua kali Al-Qur'an.  

Catatannya, jumlah sisa halaman Al-Qur'an anggap saja sebagai bonus.

Silakan dicoba skema sederhana. Dan, semoga di bulan suci Al-Qur'an kita semua bisa khatam Al-Qur'an. Amin. 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU