> >

Saat Libur Nataru Diprediksi 2,73 Juta Kendaraan Keluar Jabodetabek, Ini Rekayasa Lalu Lintasnya

Ekonomi dan bisnis | 13 Desember 2022, 10:48 WIB
Ilutrasi - Sejumlah kendaraan terlihat meninggalkan Gerbang Tol Cikampek 2. Diperkirakan, volume kendaraan untuk arus mudik libur Nataru mencapai 2,73 juta kendaaran. (Sumber: Kompas.com)

Strategi itu berupa rekayasa lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek Km 48-Km 66 dan Km 70-Km 72, serta Jalan Tol Cikampek-Palimanan Km 185-Km 188.

Tak hanya itu, Jasa Marga juga akan mengoperasikan secara fungsional Jalan Tol Jakarta-Cikampek Selatan Paket 3 Sadang-Kutanegara sepanjang 8,5 km.

Tol tersebut akan dibuka mulai 18 Desember 2022 hingga 7 Januari 2023 dan tarifnya gratis.

“Kami harapkan kepadatan itu juga akan berdampak positif kepada bisnis-bisnis rest area,” ujar Subakti.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU