> >

Hore! Peternak di Sulteng Dapat Bantuan 199 Sapi dari Pemkab

Ekonomi dan bisnis | 9 September 2021, 16:27 WIB
Salah satu kandang pemeliharaan/peternakan sapi yang dibangun oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Buol. (Sumber: Kompas.TV/Ant)

Amirudin Rauf mengatakan, Pemerintah Kabupaten Buol akan terus berupaya membangun ekonomi masyarakat, salah satunya dengan mengoptimalkan potensi peternakan sapi, diikutkan dengan pelatihan budi daya peternakan baik secara tradisional maupun modern dengan menggunakan teknologi.

Pemkab Buol juga membangun mini ranch, yang menjadi satu model pengelolaan budi daya sapi pedaging di lahan penggembalaan yang telah ditingkatkan kapasitas dan kualitasnya melalui berbagai perlakuan ilmiah.

"Mini ranch ini tidak hanya untuk menopang target populasi sapi, melainkan mini ranch ini menjadi semacam sekolah budi daya peternakan sapi," imbuhnya. 

Baca Juga: Peternak Minta Perusahaan Besar Tidak Jualan Ayam di Pasar Becek

 

 

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU