> >

Peluncuran RKC sebagai Komitmen Mendukung Kesehatan Gigi dan Mulut Keluarga Indonesia di Rumah

Advertorial | 20 Desember 2022, 16:30 WIB
Ciptadent meluncurkan sebuah inisiatif program baru, yakni situs web Rumah Kuat Ciptadent (RKC). (Sumber: Dok. Ciptadent)

Kolaborasi untuk tingkatkan kesehatan gigi dan mulut masyarakat

Sebagai informasi, kesadaran masyarakat Indonesia terhadap kesehatan gigi dan mulut masih tergolong rendah. Tingkat kesadaran kesehatan gigi dan mulut masyarakat bahkan menurun saat pandemi Covid-19 melanda karena banyak yang mengesampingkannya.

Drg. Yeni Yuliani sebagai perwakilan dari Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Pengurus Wilayah DKI Jakarta pun mengakui hal tersebut. Yeni mengungkapkan, salah satu alasan kurangnya perhatian pada kesehatan gigi dan mulut dikarenakan akses pelayanan yang terbatas bagi masyarakat.

"Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) pada 2018, proporsi masalah gigi dan mulut terjadi pada 57 persen masyarakat, sedangkan yang mendapatkan pelayanan dari tenaga medis hanya 10,2 persen. Adapun proporsi perilaku menyikat gigi dengan benar hanya sebesar 2,8 persen," jelas Yeni. 

Melihat fenomena itu, kehadiran RKC dinilai dapat membantu perluasan akses pelayanan kesehatan untuk masyarakat. Karena itu, Ciptadent pun bekerja sama dengan aplikasi Halodoc untuk memberikan pelayanan yang lebih mudah untuk diakses keluarga Indonesia, terutama para ibu.

Vice President (VP) of Government Relations and Corporate Affairs Halodoc Adeline Hindarto mengatakan, Halodoc ikut mendorong para ibu untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut anggota keluarga melalui RKC. 

"Halodoc bangga dapat berkolaborasi dengan Ciptadent yang memiliki semangat sama, yakni untuk menyederhanakan akses layanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia. Melalui RKC, para ibu dapat terhubung dengan dokter gigi berlisensi," imbuh Adeline. 

Selain berkonsultasi, para ibu dapat memberikan dukungan dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan mengunjungi situs web RKC. Setiap konsultasi akan akan dikonversikan menjadi paket bantuan sikat dan pasta gigi untuk keluarga lainnya di seluruh Indonesia.

Tiap ibu yang memberikan dukungan pun mendapatkan apresiasi dari Ciptadent dalam bentuk sertifikat serta voucher Halodoc. Nantinya, voucher ini bisa digunakan untuk mendapatkan layanan kesehatan gigi dan mulut keluarga. 

Saksikan video inspirasi serta pembelajaran cara kesehatan gigi dan mulut, nutrisi dan kegiatan keluarga melalui situs RKC

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV


TERBARU