Kompas TV video cerita indonesia

Kisah Carwani Pawang Harimau dari Aceh

Kompas.tv - 19 Maret 2020, 10:00 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

ACEH, KOMPAS.TV - Inilah Kakek Carwani Sabi yang berusia 84 tahun. Ia adalah pawang harimau satu-satunya asal Aceh Barat. Secara turun temurun keluarga Carwani mampu berkomunikasi dan menjinakkan harimau.

Di saat ada konflik antara harimau dengan manusia di Aceh, kakek Cawani lah yang menjadi andalan warga untuk mengusir harimau untuk translokasi ke habitatnya yang jauh dari permukiman warga.

Seperti pada saat pengusiran dan penangkapan harimau yang berkonflik dengan warga Singersing, Kecamatan Sultan Daulat, Subulussalam.

Tiga ekor harimau Sumatera yang berkonflik dengan warga Singgersing, satu di antaranya telah berhasil ditangkap dengan menggunakan kandang jebak awal bulan lalu. Sementara dua ekor lainnya sudah berhasil diusir jauh dari pemukiman warga.

Ilmu pawang harimau ini diwarisi langsung dari ayahnya. Ia mulai menekuni kemampuan berkomunikasi dengan harimau sejak tahun 1970.

Kini, Ia mulai mendidik anaknya bernama Jauhari agar dapat meneruskan pengabdian kepada masyarakat dan menjaga kelestarian harimau Sumatera di Aceh.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x