Kompas TV video cerita indonesia

Ganjar Pranowo Menari Bareng Ratusan Taruna-taruni AAU Yogyakarta

Kompas.tv - 8 Maret 2020, 14:31 WIB
Penulis : Abdur Rahim

YOGYA, KOMPASTV – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ternyata memiliki keahlian dalam menari.

Sebuah video tengah beredar di media sosial yang memperlihatkan ratusan taruna-taruni Akademi Angkatan Udara Yogyakarta tengah menari di Gedung Sabang Merauke AAU, Yogyakarta.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Gemas Penanganan Wabah Virus Corona di Jawa Tengah Lama

Di barisan depan, terlihat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga ikut menari.

Tarian yang dimainkan adalah Beksan Wanara yang diiringi dengan alunan musik Jawa.

Beksan Wanara merupakan tarian asli yang berasal dari Keraton Yogyakarta.

Tampak Ganjar sangat menikmati momen-momen tersebut.

Sebelumnya orang nomor satu di Jawa Tengah ini memberikan kuliah umum kepada taruna-taruni Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta, di Gedung Sabang Merauke AAU, pada Rabu (4/3/2020).

Baca Juga: Harga Masker Mahal, Ganjar Pranowo: Penjual Jangan Bersenang-senang di Atas Penderitaan Orang

Ganjar memberikan kuliah umum tentang perkembangan media sosial dalam kehidupan masyarakat.

“Dunia teknologi informasi mempengaruhi sampai tingkat perilaku,” ujar Ganjar dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (6/3/2020). 




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x