Kompas TV video vod

Rektor UNRI Berencana Cabut Laporan ke Mahasiswa yang Kritik Biaya Kuliah, Begini Respons BEM UNRI

Kompas.tv - 10 Mei 2024, 19:18 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

PEKANBARU, KOMPAS.TV - Usai laporannya terhadap mahasiswa jadi sorotan, Rektor Universitas Riau Sri Indarti menyatakan tak akan melanjutkan proses hukum di Polda Riau.

Rektor UNRI Sri Indarti mengaku tak bermaksud mengkriminalisasi Khariq Anhar, mahasiswa yang mengkritik mahalnya biaya kuliah di UNRI.

Menurut Sri, yang dilaporkan adalah akun media sosial aliansi mahasiswa penggugat yang ia anggap menjatuhkan martabatnya sebagai rektor.

Sri Indarti mengklaim, tidak sedang membungkam kebebasan berpendapat dan kritik di kampus.

Untuk itu, pihaknya tidak akan melanjutkan laporan polisi ke mahasiswa yang bersangkutan.

Baca Juga: Dilaporkan Rektor Unri Karena Kritik Biaya Kuliah, Mahasiswa: Pembungkaman Berekspresi

#unri #biayakuliha #rektorunri
 




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x