Kompas TV video vod

Penyerahan Bantuan untuk Keluarga IKAHI Terdampak Banjir di Semarang - MA NEWS

Kompas.tv - 25 Maret 2024, 11:33 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebagai bentuk kepedulian dan untuk meringankan beban anggota IKAHI (Ikatan Hakim Indonesia) dan warga pengadilan di Wilayah Jawa Tengah yang terdampak banjir, Ketua Kamar Tata Usaha Negara Mahkamah Agung Republik Indonesia menyerahkan bantuan melalui Pengadilan Tinggi Semarang.

Bantuan yang diserahkan merupakan sumbangan dari pengurus pusat IKAHI dan pimpinan Mahkamah Agung RI.

Bantuan ini kemudian akan disalurkan kepada para hakim dan warga pengadilan yang terdampak bencana banjir di Wilayah Demak dan Purwodadi.

Ketua Kamar TUN MA RI, Yulius berharap bantuan tersebut bisa memperbaiki kerusakan-kerusakan yang disebabkan banjir dan mempererat tali silaturahmi antara pengurus pusat IKAHI serta pimpinan mahkamah agung dengan anggota IKAHI dan warga pengadilan.

Baca Juga: TPN Ganjar-Mahfud: Kami akan Terima Kekalahan Kalau itu Fair

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x