Kompas TV video vod

5 Kecamatan di Kabupaten Madiun Terendam Banjir Setinggi 1 Meter

Kompas.tv - 10 Maret 2024, 22:01 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

MADIUN, KOMPAS.TV - 5 kecamatan di Kabupaten Madiun, Jawa Timur terendam banjir hingga setinggi 1 meter.

Banjir disebabkan meluapnya Sungai Jeroan, akibat hujan deras sejak Sabtu (9/03) malam.

Banjir luapan Sungai Jeroan membuat akses jalan antar kecamatan di Balerejo, tergenang air hingga ketinggian 50 cm.

Para pengguna jalan yang hendak melintas terpaksa menggunakan jasa angkut gerobak untuk kendaraan roda dua mereka.

Hingga Minggu (10/03) siang, rumah-rumah warga yang berada di Desa Balerejo, Kabupaten Madiun masih tergenang banjir.

Dengan menggunakan perahu karet, tim relawan gabungan mengevakuasi sejumlah anak balita dan lansia di Desa Balerejo.

Mereka dievakuasi ke balai desa karena rumah mereka terendam banjir setinggi 1 meter.

Air luapan sungai mulai meninggi sejak Sabtu (9/03) malam hingga Minggu (10/03) dini hari.

Warga yang rumahnya terendam banjir kini memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman seperti balai desa dan masjid.

Baca Juga: BMKG Prediksi Jabodetabek Hujan 3 Hari ke Depan: Waspada Banjir dan Tanah Longsor

#banjirmadiun #banjir #madiun



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x