Kompas TV video vod

Bisa Coblos di 3 TPS, WNI di Jerman Berikan Hak Pilih Pileg dan Pilpres pada 10 Februari 2024!

Kompas.tv - 10 Februari 2024, 23:50 WIB
Penulis : Edwin Zhan

KOMPAS.TV - Pemungutan suara Pemilu 2024 di Indonesia akan berlangsung 14 Februari 2024.

Namun, khusus bagi WNI di luar negeri, pencoblosan dilakukan lebih awal.

Seperti di jerman, di mana Pemilu berlangsung hari ini pada10 Februari 2024.

Di Jerman, WNI bisa memberikan suara mereka di tiga TPS yang berada di Berlin, Hamburg, dan Frankfurt.

Warga Negara Indonesia di Jerman, punya kesempatan untuk menggunakan hak pilihnya mulai dari jam 8 pagi hingga 6 sore waktu setempat.

Dari data terakhir, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Jerman sekitar 20 ribu orang.

Baca Juga: Apa Saja Larangan dan Sanksi Atas Pelanggaran di Masa Tenang Pemilu 2024?

#wnijerman #pemilu2024jerman #pemilu2024   



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x