Kompas TV video vod

Mahfud Bakal Serahkan Surat Pengunduran Dirinya Langsung ke Jokowi

Kompas.tv - 31 Januari 2024, 16:49 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mahfud MD memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatan sebagai Menteri Kordinator Politik Hukum dan Keamanan. Mahfud memastikan akan menyampaikan langsung pengunduran dirinya kepada Presiden Jokowi.

Pernyataan Mahfud MD disampaikan setelah berkampanye bersama Yenny Wahid di Lampung.

Mahfud bilang sudah berdiskusi dengan capres Ganjar Pranowo terkait keputusannya untuk mundur dari kabinet Jokowi.

Mahfud memastikan akan menyerahkan langsung surat pengunduran dirinya dan berpamitan langsung dengan Jokowi setelah mendapat kepastian waktu untuk bertemu presiden.

Keputusan Mahfud MD untuk mundur sebagai Menko Polhukam langsung direspons Istana. Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana mengatakan Presiden Jokowi menghargai pilihan Mahfud.

Mahfud menurut Ari juga telah meminta waktu untuk bertemu Jokowi dan menyampaikan secara langsung surat pengunduran dirinya. Istana memastikan pengunduran diri mahfud tak ganggu proses persiapan pemilu.

Baca Juga: Istana Tanggapi Mahfud MD Mundur dari Kabinet, Ungkap Suasana Rapat di Istana

#mahfud #jokowi #ganjar



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x