Kompas TV video vod

Sekjen Gerindra Tanggapi Narasi Bergabungnya Ganjar-Anies di Putaran Kedua Pilpres

Kompas.tv - 15 Januari 2024, 23:42 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV – Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani merespons terkait isu bergabungnya pasangan Ganjar dan Anies.

Hal itu diwacanakan jika di pemilihan presiden mendatang terjadi dua putaran.

Ahmad Muzani menyebut komunikasi itu berjalan antara para paslon. 

Baca Juga: Caleg PKS Dihajar hingga Berdarah saat Pasang Bendera Partai di Aceh, Sempat Diancam Pakai Parang

“Komunikasi itu berjalan bukan hanya satu dan tiga dua dan tiga dan dua dan satu berjalan. Saya berhubungan baik misalnya semua partai  koalisi yang ada di koalisi satu dan tiga saya berhubungan baik dengan mereka, itu kita bicarakan,” kata Muzani. 

Ia pun mengungkit hubungan baik dengan Sekjen PDIP Hasto. 

“Saya pernah menyampaikan ke mas hasto kalau pintu depan l ya masih tertutup, saya minta agar jendela-jendela rumah kita dibuka agar kita masih bisa saling menyapa dari jendela, dan mas Hasto mengiyakan itu,” kata Muzani. 

Video Editor: Galih
#ahmadmuzani #sekjenpdip #koalisipilpres2024

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x