Kompas TV video vod

Waketum PSI, Andy Budiman Bantah Soal Perlakuan Istimewa Kaesang Karena Putra Jokowi

Kompas.tv - 25 September 2023, 18:06 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Akhir pekan ini putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep jadi perhatian karena langkah politiknya.

Sabtu (23/9/2023), Kaesang Pangarep resmi bergabung dengan PSI. Kartu anggota PSI untuk Kaesang diserahkan langsung pimpinan PSI di kediaman Jokowi di Solo.

Wakil Dewan Pembina DPP PSI, Grace Natalie mengaku bergabungnya adik Wali Kota Solo ini jadi energi baru bagi PSI.

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bakal menggelar Kopi Darat Nasional atau Kopdarnas di Ballroom The Djakarta Theater, Menteng, Jakarta Pusat.

Usulan kursi ketua umum untuk putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep bakal dibahas.

Wakil Ketua Umum PSI, Andy Budiman membantah adanya privilege atau perlakuan istimewa karena Kaesang anak Presiden Jokowi.

Justru Andy Budiman meminta semua pihak menghargai keputusan Kaesang memilih parpol yang berbeda dari ayah dan kakaknya.

Sementara Politisi PDI-P, Deddy Sitorus mengaku tak permasalahkan putra bungsu Presiden Joko Widodo itu bergabung di PSI.

Deddy menegaskan pihaknya tak akan meminta keterangan Joko Widodo lantaran sang anak berbeda pilihan parpol.

Meski terbilang baru, namun PSI kerap berada dilingkaran Presiden Joko Widodo sejak periode pertama.

Partai yang umumnya berisi muda-mudi ini sering terdepan mengkampanyekan maupun mendukung kebijakan Jokowi.

Baca Juga: Grace Natalie Buka Suara Soal Isu Kaesang yang Digadang-gadang Jadi Ketum Baru PSI


 




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x